Senin, 14 April 2014

Pengantar Teknologi Game



Pengantar Teknologi Game

Game adalah permainan yang menggunakan media elektronik, merupakan sebuah hiburan berbentuk multimedia yang di buat semenarik mungkin agar pemain bisa mendapatkan sesuatu sehingga adanya kepuasaan batin. Bermain game merupakan salah satu sarana pembelajaran. Game edukasi dibuat dengan tujuan spesifik sebagai alat pendidikan, untuk belajar mengenal warna, mengenal
huruf dan angka, matematika, sampai belajar bahasa asing.
Pengaruh teknologi sangat banyak untuk masalah game mulai dari desain game menggunakan teknologi tinggi sehingga membuat user menjadi ketagihan, tidak hanya soal desaign tapi juga dalam hal alur cerita game tersebut yang menggunakan teknologi sehingga user menjadi penasaran dan nyaman.

Perkembangan Game Pada IT

Meningkatrnya popularitas game dalam dunia IT dimana membuat berbagai perusahaan elektronik berusaha membuat terobosan baru. Dimana membuat game seperti :
·         sebuah mesin game berukuran kecil.
·         Game bisa dibawa ke mana pun.
·         Bisa dimainkan semua kalangan.
·         Mudah di dapatkan.
Belakangan, konsol pun dibuat mini, serupa dengan handheld, tentu saja, ini merupakan sebagian terobosan besar yang tidak boleh dilupakan dalam sejarah game.
·         1976-1979,
sejarah video game saku ini bermula, beberapa piranti dari Mattel dirilis ke pasaran, tetapi tidak begitu populer. Demikian pula dengan handheld buatan Milton Bradley yang dilempar ke pasaran.
·         1980-1984
Perusahaan-perusahaan Jepang mulai merambah pasar handheld, tetapi tetap sama saja hasilnya. Hal ini terus berlanjut hingga 1984. Pada waktu itu, sebuah nama yang tentu tidak asing sampe sekarang, Game Boy, muncul. Handheld buatan Nintendo ini begitu diminati dan dinobatkan sebagai handheld pertama di dunia yang angka penjualannya boleh dikatakan sukses.
·         1989,
Atari mengakhiri era handheld hitam putih. Produk andalannya, Atari Lynx, membawa dimensi baru. Ini handheld pertama yang mampu menampilkan warna, sekaligus animasi 3D yang sederhana.